HyperText
Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat
sebuah halaman web dan merupakan salah satu format yang digunakan dalam
pembuatan dokumen dan aplikasi yang berjalan di halaman web . Dokumen ini
dikenal sebagai web page yang menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah
Penjelajah web Internet dan formating hypertext sederhana yang ditulis kedalam
berkas format ASCII (American Standard Code for Information Interchange) agar
dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi. Dengan kata lain, berkas
yang dibuat dalam perangkat lunak pengolah kata dan disimpan kedalam format
ASCII normal sehingga menjadi home page dengan perintah-perintah HTML. HTML
adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan halaman web.
HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan
penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C). HTML dibuat oleh kolaborasi
Caillau TIM dengan Berners-Lee Robert ketika mereka bekerja di CERN pada tahun
1989 (CERN adalah lembaga penelitian fisika energi tinggi di Jenewa).
Pengenalan kode HTM.
Ada beberapa atribut tag dasar yang digunakan dalam dokumen
HTML adalah heading, paragraf, link, dan image.
<HTML>
</HTML>
Tag diatas
memberikan kaidah bahwa yang akan ditulis diantara kedua text tersebut adalah
isi dari dokumen HTML . Dalam penamaan sebuah dokumen yang akan ditampilkan
pada web browser maka nama yang digunakan harus diakhiri dengan ektensi (.html)
Head merupakan tag
berikutnya setelah html digunakan untuk
menuliskan keterangan tentang dokumen web yang akan ditampilkan
Title merupakan tag didalamhead digunakan menuliskan judul dari dokumen HTML ,
yang akan muncul pada caption halaman bowser jika halaman tersebut diakses
Body merupakan section utama dalam dokumen web. Pada section
ini semua isi dokumen yang akan disampaikan di dalam browser.
Heading
Tag heading
umumnya digunakan untuk membuat header / pada halaman website. Tag untuk
heading terdiri dari tag <h1> sampai dengan tag <h6>. Sebagai
contoh heading pada HTML silahkan coba kode HTML berikut ini :
<html>
<head>
<title>Contoh Heading</title>
</head>
<body>
<h1>Ini heading 1</h1>
<h2>Ini heading 2</h2>
<h3>Ini heading 3</h3>
<h4>Ini heading 4</h4>
<h5>Ini heading 5</h5>
<h6>Ini heading 6</h6>
</body>
</html>
Paragraf
Untuk membuat
teks dalam sebuah paragraf pada dokumen HTML digunakan tag <p> yang
merupakan tag pembuka dan diakhiri dengan tag penutup </p> Sebagai contoh
membuat paragraf pada HTML, silahkan coba contoh kode HTML berikut ini :
<html>
<head>
<title>Contoh Paragraf</title>
</head>
<body>
<p>Ini merupakan sebuah contoh paragraf dalam
HTML.</p>
<p>Dan ini merupakan contoh paragraf yang lainnya.
Sebuah paragraf dapat terdiri dari satu atau beberapa kalimat.</p>
</body>
</html>
Link
Hyperlink atau link (tautan) adalah sebuah teks atau gambar
yang jika di klik akan membuat browser membuka halaman HTML lain. Jika sebuah
link ditunjuk dengan mouse, biasanya kursor akan berubah menjadi bentuk
menyerupai tangan kecil. Untuk membuat link digunakan tag <a>. Sebagai
contoh link silahkan coba kode HTML berikut ini :
<html>
<head>
<title>Contoh Link</title>
</head>
<body>
<a href="http://www.amikomc.id">Ini contoh
link</a>
</body>
</html>
Image
Seperti dijelaskan sebelum, dokumen HTML selain bisa
menampilkan teks bisa juga untuk menampilkan gambar/foto/images. Untuk
menampilkan image digunakan tag <img>.
<html>
<head>
<title>Contoh Image</title>
</head>
<body>
<img src="Gambar.jpg" />
</body>
</html>
Catatan : Untuk contoh kode HTML tentang image diatas, anda
harus menyediakan sebuah gambar bernama “Gamar.jpg” di folder yang sama dimana
anda menyimpan kode HTML tersebut.
0 komentar: